Kamis, 05 Januari 2012

Persyaratan Menjadi Seorang Tamtama TNI AU

Tamtama PK

MARKAS BESAR TENTARA NASIONAL INDONESIA ANGKATAN UDARA
MEMBERI KESEMPATAN KEPADA PEMUDA INDONESIA
UNTUK DIDIDIK MENJADI TAMTAMA PRAJURIT KARIER
1.              SYARAT-SYARAT
a.             Warga Negara Indonesia , pria, beragama, dan bukan praurit atau mantan prajurit TNI dan PNS.
b.             Berusia minimal 18 tahun maksimal 22 tahun pada saat pembukaan pendidikan.
c.             Harus mendapat persetujuan/ijin dari orang tua/wali.
d.             Tinggi badan sekurang-kurangnya 165 cm dan tidak berkaca mata.
e.             Sehat Jasmani dan Rohani.
f.               Berijasah serendah-rendahnya Sekolah Lanjutan Pertama (SLTP)
g.             Berkelakuan baik dan tidak kehilangan hak untuk menjadi Prajurit TNI, yang dinyatakan dengan Surat Keterangan Catatan Kepolisian (SKCK) dari Polres setempat.
h.             Belum pernah nikah dan sanggup tidak akan menikah, baik selama mengikuti pendidikan pertama dan pendidikan kejuruan maupun 2 (dua) tahun setelah lulus pendidikan.
i.                Harus mengikuti dan lulus seleksi yang meliputi :
1)             Pemeriksaan Lahiriah.
2)             Pemeriksaan Kesehatan Badan Calon Prajurit TNI.
3)             Pemeriksaan Psikologi.
4)             Penelitian Personel.
5)             Skrining POM.
6)             Ujian Kesamaptaan Jasmani.
7)             Pemeriksaan Administrasi.
j.                Sanggup menandatangani Ikatan Dinas Pertama Keprajuritan selama 7 (tujuh) tahun terhitung mulai dilantik sebagai Prajurit Dua.
k.              Bagi mereka yang sudah bekerja, harus melampiri Surat Persetujuan/Ijin dari Kepala Jawatan/Instansi yang bersangkutan.
2.              PENDAFTARAN
a.             Tempat Pendaftaran pada Panda/Subpanda di Lanud :
1)             Lanud Halim Perdanakusuma di Jakarta, DKI Jaya.
2)             Lanud Sulaiman di Bandung, Jawa Barat.
3)             Lanud Adi Sutjipto di D.I. Yogyakarta.
4)             Lanud Iswahjudi di Madiun Jawa Timur.
5)             Lanud Abdul Rachman Saleh di Malang, Jawa Timur.
6)             Lanud Hasanuddin di Makasar, Sulawesi Selatan.
7)             Lanud Pekan Baru di Pekan Baru, Riau.
8)             Lanud Supadio di Pontianak, Kalimantan Barat.
9)             Lanud Medan di Medan Sumatera Utara.
10)          Lanud Wiriadinata di Tasikmalaya, Jawa Barat.
11)          Lanud Suryadarma di Subang, Jawa Barat.
12)          Lanud Sam Ratulangi di Manado, Sulawesi Utara.
13)          Lanud Padang di Padang, Sumatera Barat.
14)          Lanud Palembang di Palembang, Sumatera Selatan.
15)          Lanud Manuhua di Biak, Papua.
16)          Lanud Jayapura di Jayapura, Papua.
17)          Lanud Eltari di Kupang, Nusa Tenggara Timur.
18)          Lanud Wolter Monginsidi di Kendari, Sulawesi Tenggara.
19)          Lanud Samsuddin Noor di Banjarmasin, Kalimantan Selatan.
20)          Lanud Ngurah Rai di Denpasar, Bali.
21)          Lanud Rembiga di Lombok, Nusa Tenggara Barat
22)          Lanud Tanjung Pinang di Tanjung Pinang, Kepulauan Riau.
23)          Lanud Tanjung Pandan di Tanjung Pandan, Bangka Belitung.
24)          Lanud Merauke di Papua.
25)          Lanud Balikpapan di Balikpapan, Kalimantan Timur.
26)          Lanud Pattimura di Ambon, Maluku Tenggara. 

27)     Lanud Wirasaba di Purwakerto, Jawa Tengah
28)          Lanud Sultan Iskandar Muda, di Nanggroe Aceh Darussalam.
29)          Lanud Sukani, di Cirebon.
b.             Cara Pendaftaran.   Pelamar harus datang/menghadap sendiri ke tempat pendaftaran dengan membawa berkas untuk keperluan pendaftaran, masing-masing 2 (dua) lembar berupa :
1)             Foto kopi Akte Kelahiran/Surat Kenal Lahir yang sudah dilegalisasi oleh Pejabat yang berwenang (Bupati/Walikota).
2)             Foto kopi ijasah terakhir sesuai persyaratan, yang sudah dilegalisasi oleh Pejabat setempat yang berwenang (Kakanwil Depdikbud bagi Sekolah Swasta dan Kepala Sekolah yang bersangkutan bagi Sekolah Negeri).
3)             Foto kopi KTP.
4)             Pas foto hitam putih terbaru, ukuran 4 x 6 cm sebanyak 4 lembar.
3.              PEMANGGILAN
a.             Para Pelamar yang dipanggil pada saat menghadap di Lanud setempat harus membawa serta :
1)             Surat Panggilan.  
2)             Surat lamaran yang ditulis tangan sendiri ditujukan kepada :

Kepala Staf TNI Angkatan Udara
U.p. Kepala Dinas Administrasi Personel
di
Cilangkap, Jakarta Timur.
3)             Daftar riwayat hidup.
4)             Akte kelahiran/surat kenal lahir dan Bupati/Walikota.
5)             Surat persetujuan/ijin orang tua/wali, untuk mengikuti seluruh kegiatan menjadi prajurit yang diketahui oleh Lurah/Kepala Desa setempat, dengan penekanan bahwa bila persetujuan diberikan oleh wali tetapi pelamar masih memiliki orang tua, harus disertai Surat Kuasa Penunjukan Wali oleh orang tua yang bersangkutan (tanpa meterai).
6)             Membawa semua ijasah mulai dari SD sampai dengan Sekolah Menengah Terakhir. Ijasah ijasah tersebut disertai foto kopinya rangkap 6, khusus untuk foto kopi ijasah pendidikan/sekolah terakhir harus dilegalisasi oleh pejabat setempat yang berwenang (Kakanwil Depdikbud bagi Sekolah Swasta dan Kepala Sekolah yang bersangkutan bagi Sekolah Negeri) dan buku rapor klas tiga (asli dan fotocopi rangkap 5).
7)             Surat Keterangan Catatan Kepolisian (SKCK) dari Polres setempat, yang berlaku selambat-lambatnya sesuai dengan periode waktu pendaftaran tahun berjalan.
8)             Surat Pernyataan belum pernah nikah dan kesanggupan tidak akan menikah selama dalam pendidikan pertama TNI dan pendidikan kejuruan (Susjur) maupun 2 tahun setelah lulus pendidikan yang diketahui oleh orang tua/wali serta Lurah/Kepala Desa setempat (tanpa meterai).
9)             Surat pernyataan kesanggupan ditempatkan di mana saja di seluruh wilayah Indonesia setelah selesai pendidikan, yang diketahui oleh orang tua/wali serta Lurah/Kepala Desa setempat (tanpa meterai).
10)          Surat persetujuan/ijin dan kepala jawatan/instansi yang dibubuhi cap instansi, bagi mereka yang sudah bekerja.
11)          Pas foto hitam putih terbaru ukuran 4 x 6 cm sebanyak 16 lembar berikut klisenya.
b.             Surat-surat tersebut pada Pasal 3 a 2) sampai dengan 10). masing-masing disiapkan 5 (lima) lembar, 1 (satu) lembar asli dan 4 (empat) lembar (foto kopi/sahinan masing-masing dilegalisir asli).
4.              PENDIDIKAN
a.             Tempat pendidikan : Di dalam negeri.
b.             Lama pendidikan : 5 (lima) bulan ditambah pendidikan kejuruan.
5.              PENGANGKATAN
Setelah lulus pendidikan dasar keprajuritan, dilantik sebagai Prajurit Dua.
6.              LAIN-LAIN
a.             Selama mengikuti seluruh kegiatan penerimaan, terhadap para pelamar Tamtama Prajurit Karier TNI AU tidak dipungut biaya apapun.

1 komentar: